19-Oct-2023
Bersama Wujudkan Pondok Pesantren Pertama di Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur, Raih Aliran Kebaikan yang Terus Mengalir dari Setiap Amal yang Tercipta.
"Di wilayah Maumere ini seperti di kampung saya, banyak anak-anak ingin sekali belajar ke pondok pesantren. Tetapi mereka harus ke Jawa dan itu butuh biaya besar.” begitu tutur ustadz Amin terkait kondisi yang dihadapi di kampungnya.
Awal rencana ustadz Al Amin mendirikan pondok pesantren di Ndete, bermula dari maksud dan tujuan dari dirinya melihat kondisi keprihatinan anak -anak Muslim di Ndete. Dirinya merasa prihatin dengan anak-anak yang belajar dan mengaji di pinggir-pinggir jalan.
“Saya kan nagajarnya di MTS, siangnya setelah ngajar, saya ke sawah di Airoa. Setelah pulang dari kebun, saya lihat anak - anak kondisi seperti itu. Saya pun tanya ke mereka. Dijawab, kami sudah lama tidak ngaji, guru kami sudah meninggal dunia. Dari situ, saya sudah mulai terpanggil. Kasihan juga mereka." ungkap Ustad Al-Amin.
Banyak anak-anak di Sikka, NTT ini yang memiliki keinginan besar belajar di pondok pesantren tetapi harus jauh-jauh ke Pulau Jawa dan memakan biaya yang begitu besar. Dengan kondisi ekonomi warga sekitar yang pas-pasan tentunya banyak dari mereka yang terpaksa mengubur mimpi tersebut.
Setelah bermusyawarah dengan tokoh masyarakat terkait hal tersebut, alhamdulillah, salah satu warga telah mewakafkan tanah seluas 1 hektar untuk pembangunan pondok pesantren. Harapannya, kelak siapapun boleh belajar Qur’an di sini, khususnya bagi anak-anak yang memiliki keterbatasan biaya.
Saat ini sudah ada 27 santri yang belajar di Pondok Pesantren Darul Amin, padahal antusias masyarakat muslim Sikka bahkan dari daerah tetangga sangat antusias, hanya saja keterbatasan gedung dan sarana prasarana masih menjadi kendala, saat ini tempat belajar hanya di rumah yang berukuran 5x8 meter saja.
Untuk itu, kami mengajak kita semua, untuk membantu saudara suadara kita di Sikka, Nusa Tenggara Timur, agak anak-anak disana bisa mewujudkan mimpi mereka.
Yuk, raih aliran kebaikan yang terus mengalir walau kita telah tiada dengan bersama-sama kita wujudkan pondok pesantren pertama di Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur.
4 bulan yang lalu Via GOPAY
Rp. 100.000
8 bulan yang lalu Via BSI
Rp. 10.010
8 bulan yang lalu Via VA BNI
Rp. 100.004
Doa untuk Almarhum bpk Mustar Saroni bin Wijaya.Aba Hasan.Sutopo.bpk Sunardi.mbah Satinah.dan ahli kubur...keselamatan dunia akhirat anak anak
Jadi #JembatanKebaikan sebagai fundraiser program ini.
Selamatkan kami dari api nerauĆ¹*